PESANTREN LANSIA ALAM PANGRANGO?

APA ITU

Pesantren Lansia Alam Pangrango adalah sebuah wadah silaturahim yang memfasilitasi bagi muslimin dan muslimat yang berusia senja untuk berwisata rohani melalui kajian-kajian Ulumudin (Ilmu-ilmu keagamaan) dan pengalaman religius yang disajikan secara sederhana dan mudah dipahami.

VISI MISI

VISI:

Tidak ada kehidupan kecuali kehidupan akherat

MISI:

- Membangun ketenangan jiwa dengan mengenal jalan keselamatan yang benar (al Islam).

- Menciptakan sikap berani dan terhindar dari rasa takut, cemas serta kegelisahan dalam menghadapi hidup dan kehidupan setelah kematian.

- Membangun sikap optimisme dengan menumbuhkan keyakinan kebergantungan kepada Allah swt dan kepastian pertolongan-Nya.

- Menumbuhkan jiwa yang merindukan kehidupan akherat.

- Memprogram kehidupan yang islami dalam keluarga untuk mencapai husnul khotimah.

- Membangun komunitas yang terikat dengan ikatan Iman dan Islam menuju mardhotillah (ridho Allah).

CORE VALUES

- Tauhid sebagai nilai unggul menjadi landasan kehidupan.

- Para Nabi dan Rasul menjadi inspirasi dan soko guru dalam kehidupan.

- Pendidikan sepanjang masa di alam terbuka.

Tenaga Pengajar:

1. Dr.Ir. KH. Achmad Nawawi MA : Pengasuh/Pimpinan Pesantren Lampu Quran Depok dan Sukabumi.

2. Drs. KH. Ahmad Zarkasyi MA : Pimpinan Pesantren Alam Pangrango Ciawi Bogor

3. Drs. KH. Nasruddin Latif : Pimpinan Pesantren Darul Ulum Nagrek Bantar Kemang Bogor

4. UTIH ARUPAH, SKM, MKM, RD, Ahli Gizi - Dietisien RSCM

5. Ayatullah Muhammad Rajan S.Psi (Trainer Lansia)

6. Dra. Hj. Nurhasanah (pengasuh Pesantren Alam Pangrango Ciawi Bogor

7. Dra. Neneng Nurtini1

Pesantren Lansia Alam Pangrango disamping memberikan pengalaman dan pengajaran ilmu keagamaan yang dibutuhkan oleh para lansia juga memberikan pendampingan dan konsultasi kehidupan seumur hidup bagi alumni-alumninya.

KEUNGGULAN PESANTREN LANSIA ALAM PANGRANGO

HUBUNGI KAMI